Minggu, 23 September 2012

Entertainer | Biografi Brad Pitt

Brad Pitt
"Aktor yang Pernah Jadi Sopir"


    William Bradley Pitt, atau yang lebih dikenal dengan panggilan Brad Pitt, lahir di Shawnee, Oklahoma, Amerika Serikat, tanggal 18 Desember 1963. Lahir dari pasangan William Alvin Pitt dan Jane Etta. Setelah kelahiran Pitt, keluarganya pindah ke Springfield, Missouri dimana Pitt tumbuh besar di sana. 

      Ibu kandung Brad Pitt, Jane Etta merupakan seorang konselor SMA yang berperan dalam mendidik Brad Pitt menjadi sosok yang cerdas pada saat itu, prestasi di kelasnya pun selalu membanggakan, bahkan ia jarang terlibat tawuran. Berawal dari hobinya yang suka menggambar, Brad Pitt pun menggeluti dunia arsitek. Ia tercatat telah mendesain rumahnya sendiri yang berada di Beverly Hills dan Malibu.


    Tawaran mendesain hotel Bintang Lima di Dubai pun pernah menghampirinya,  tidak hanya itu proyek untuk membantu mendesain 150 rumah di New Orleans setelah badai Katrina pun pernah ia lakoni.

          "Akting adalah karir saja, tapi arsitektur adalah hobi.", celetuk Brad Pitt
       
       Selain hobi menggambar, Brad Pitt juga memiliki kegemaran olah raga. Ia pernah tercatat mengikuti klub olahraga di Kickapoo High School, seperti renang, tenis dan golf. Setelah lulus dari Kickapoo High School, Brad Pitt kuliah di University of Missouri dan masuk ke jurusan jurnalistik. Ia mengambil konsentrasi ilmu periklanan.

      Setelah lulus, ia pun berpamitan kepada kedua orang tuanya untuk mengadu nasib di Los Angeles.


Menjadi Aktor

      Perjuangan menuju kesuksesan di dunia akting dan perfilm-an pun di mulai di kota ini, Los Angeles. Pada awal ia tiba di Los Angeles, ia tidak tahu apa yang harus ia kerjakan. Kemudian ia memutuskan untuk belajar akting.

      Brad pun bertemu dengan Roy London yang mengajarkannya banyak hal seputar akting. Pada saat itu, Brad sempat kehabisan bekal. Brad tak sanggup lagi membayar biaya pendidikan aktingnya. Brad pun bekerja serabutan, sebagai supir dan menjadi pelayan di Restoran El Pollo Loco Chicken.

        Setelah menempuh pendidikan akting, Pitt memulai debut karirnya melalui serial sitkom Growing Pains(1987). Selanjutnya, Pitt berkesempatan tampil dalam opera sabun Dallas(1987), dan juga 21 Jump Street(1987). Selain itu, ia juga tampil untuk peran-peran kecil dalam Hunk(1987), No Way Out(1987) dan Less Than Zero(1987). Di tahun 1988, seorang produser berbakat Bozidar "Bota" Nikolic memilih Brad Pitt untuk menemani Guy Boyd dalam film The Dark Side of The Sun.

      Karir Pitt pun perlahan menanjak, ia pun membintangi berbagai film, seperti :

Happy Together (1989) 

Cutting Class (1989) 

Across the Tracks (1991)
 
Thelma & Louise (1991)

Johnny Suede (1991) 

Contact (1992) 

Cool World (1992) 

A River Runs Through It (1992) 

Kalifornia (1993) 

True Romance (1993)
 
The Favor (1994) 

Interview with the Vampire (1994) 

Legends of the Fall (1994) 

Se7en (1995) 

Twelve Monkeys (1995) 

Sleepers (1996) 

The Devil's Own (1997) 

Seven Years in Tibet (1997) 

The Dark Side of the Sun (1997; difilmkan pada tahun 1988) 

Meet Joe Black (1998) 

Being John Malkovich (1999) (cameo) 

Fight Club (1999) 

Snatch (2000) 

The Mexican (2001) 

Spy Game (2001)
 
Ocean's Eleven (2001) 

Full Frontal (2002) (cameo) 

Confessions of a Dangerous Mind (2002) (cameo) 

Sinbad: Legend of the Seven Seas (2003) (pengisi suara) 

Abby Singer (2003) (cameo) 

Troy (2004) 

Ocean's Twelve (2004) 

Special Thanks to Roy London (2005) (dokumenter) 
Mr. & Mrs. Smith (2005) 
Babel (2006) 
The Assassination of Jesse James by the Coward Robert Ford (2006) 
The Curious Case of Benjamin Button (2007) 

      Pada film Thelma and Louise (1991), Pitt melakukan adegan panas dengan lawan mainnya Geena Davis, berkat film tersebut, Brad Pitt menjadi simbol seks.



Meraih Penghargaan

    Melalui aktingnya dalam berbagai film yang dibintanginya, namanya pun mulai dimasukkan sebagai nominator dalam berbagai ajang penghargaan perfilm-an bergengsi. Seperi Golden Globes, Academy Awards, MTV Movie Awards, dan sebagainya. Karena akting Pitt yang mumpuni, ia pun menyabet berbagai penghargaan.

Berikut penghargaannya :

ShoWest Convention: Bintang Pria Masa Depan (1993) 

MTV Movie Awards: Aktor pria terbaik dalam Interview with the Vampire: The Vampire Chronicles (1995), Most Desirable Male for Interview with the Vampire: The Vampire Chronicles (1995), Most Desirable Male for Se7en (1996) 

Academy of Science Fiction, Fantasy & Horror Films: Aktor Pendukung Terbaik Twelve Monkeys (1996) 

Golden Globes: Penampilan Aktor pendukung terbaik di Motion Picture untuk Twelve Monkeys (1996) 

Sci-Fi Universe Magazine: Aktor pendukung terbaik di Genre Motion Picture untuk Twelve Monkeys (1996) 

Blockbuster Entertainment Awards: Aktor pendukung terfavorit, di fiksi ilmiah Twelve Monkeys (1997) 

Rembrandt Awards: Aktor terbaik di Seven Years in Tibet (1998) 

Teen Choice Awards: Aktor film pilihan, Drama/Laga Petualangan untuk Troy (2004) 

People's Choice Awards: Favorite Leading Man (2005) 

MTV Movie Awards: Adegan perkelahian terbaik (2006) Mr. & Mrs. Smith 


Pelajaran yang dapat diambil :

1. Sukses Tidak Selalu dari Hobi dan Minat, Akan Tetapi dari Sesuatu Hal yang Kita Asah Terus Menerus yang dapat Mengantarkan Kita Menuju Kesuksesan.

2. Asahlah Minat dan Hobi Kita Terus Menerus,Nikmati Proses yang Ada. 


Referensi :


https://www.google.co.id/imghp?hl=en&tab=wi

buku "Never Give Up" karya Kaefa Mirzani halaman 97



0 komentar:

Blogger Template by Clairvo